Tuesday, July 29, 2014

Video Usaha Jasa Laundry



PELAKU UKM. Seperti yang sudah pernah kami bahas dalam sebuah artikel sebelumnya yang membahas mengenai usaha Laundry. Bisnis ini memang semakin menjamur di banyak sudut kota seiring dengan perkembangan ekonomi kota yang berimbas pada tingkat kesibukan masyarakat kota.

usaha laundry


Dengan modal mesin cuci, setrika dan promo yang gencar, usaha laundry bisa mendatangkan income hingga jutaan rupiah setiap bulannya. Berikut ini video mengenai usaha laundry yang bisa Anda simak.




Friday, July 25, 2014

Kembangkan Potensi Diri

potensi diriPELAKU UKM. Setiap orang yang dilahirkan ke dunia pasti memiliki potensi diri mereka masing-masing. Namun sayangnya, jarang yang menyadari hal tersebut dan bahkan banyak yang sering merasa rendah diri karena menganggap dirinya tidak mempunyai kemampuan lebih dibandingkan orang lain. Hal tersebut sungguh sangat disayangkan. Jarang kita sadari bahwa sebenarnya kendala terbesar manusia justru terletak pada pikiran kita masing-masing. Orang yang dapat berpikir besar dan positif biasanya dapat melakukan hal besar yang manjadi cita-cita dan orang dengan pikiran kecil dan cenderung negatif akan mendapatkan hasil yang sebaliknya.

Sebenarnya kita semua tanpa terkecuali memiliki banyak sekali yang bisa dikembangkan. Namun sedikit dari kita yang tahu bagaimana cara untuk mengenal dan mengembangkan potensi yang dimiliki. Berikut ini beberapa cara untuk mengenali potensi diri, antara lain :

  1. Kenali diri sendiri. Buat daftar pertanyaan dan jawab dengan jujur. Misalnya, apa yang membuat Anda bahagia? Apa yang Anda inginkan dalam hidup ini? Apa kelebihan dan kekuatan Anda? Apa kelemahan dan kekurangan Anda?
  2. Tentukan tujuan hidup. Tentukan tujuan hidup Anda untuk jangka pendek maupun jangka panjang sesuai dengan kemampuan dan kompetensi Anda.
  3. Kenali motovafi hidup. Setiap manusia mempunyai motivasi tersendiri untuk mencapai tujuan hidupnya. Apa yang bisa mencambuk Anda untuk membangun kekuatan dan dukungan moril sehingga menghasilkan karya terbaik.
  4. Hilangkan pikiran negatif. Jangan menyalahkan orang lain dalam menghadapi hambatan. Evaluasi langkah Anda, kemudian melangkah lagi.
  5. Jangan mengadili diri sendiri. Jika menghadapi hambatan dan kegagalan untuk mencapai tujuan jangan menyesal dan mengadili diri sendiri berlarut-larut. Jadikan kegagalan sebagai pengalaman dan bahan pelajaran yang berharga untuk maju.
  6. Bertanya pada orang terdekat. Misalnya rangtua, kakak, adik, saudara, keluarga, atau teman. Terkadang kita tidak menyadari potensi yang kita miliki, karena itu diperlukan orang lain untuk menyadarkan kita.
  7. Banyak membaca, melihat dan merasakan. Dengan begitu akan banyak informasi dan pengetahuan yang bertambah. Bacaan dan tontonan yang kita sukai itu bisa jadi adalah sebuah potensi.
Sesuatu hal yang dilakukan tentu tidak akan berbuah hasil manis jika dilakukan tanpa adanya konsisten. Bila Anda mengerjakan sesuatu hanya dalam beberapa hari atau beberapa bulan saja, maka tentu saja hasil dari potensi diri yang Anda kerjakan belum terlihat. Maka cobalah untuk tetap konsisten, dan yakin serta percayalah bahwa apa yang Anda cita-citakan akan segera terwujud.

Semoga bermanfaat. Amin..


Bagaimana Memulai Bisnis Online

PELAKU UKM. Ada beberapa langkah yang terbukti ampuh untuk diikuti jika Anda ingin membangun sebuah bisnis online. Sudah banyak orang yang melakukan beberapa lagkah berikut dan mengalami kesuksesan. Siapapun, dari yang pemula, hingga yang hanya sekedar musiman, terlebih bagi pemain lama. Langkah-langkah tersebut diantaranya :

online business
1. Temukan apa yang dibutuhkan orang lain, dan memberi solusi

Kebanyakan orang yang baru memulai bisnis ini sering menemui kesulitan dalam menentukan produk yang akan dijualnya, dan yang kedua adalah menentukan pasarnya. 

Untuk meningkatkan kesempatan Anda untuk sukses, mulailah dengan pasar. Caranya adalah dengan menemukan sekelompok orang yang sedang mencari solusi untuk masalah, tapi tidak menemukan atas permasalahan mereka. Anda bisa melakukan tes pasar ini dengan mudah di internet.
  • Kunjungi forum online untuk melihat apa yang menjadi pertanyaan orang banyak dan masalah apa yang mereka coba untuk pecahkan.
  • Melakukan penelitian kata kunci di search engine untuk menemukan kata kunci yang banyak dicari orang, tetapi tidak banyak situs yang bersaing. 
  • Periksa pesaing potensial Anda dengan mengunjungi situs mereka dan mengambil pelajaran dari apa yang mereka lakukan untuk melayani pengunjungnya. Kemudian Anda dapat menggunakan apa yang Anda pelajari dan membuat produk untuk pasar yang sudah ada - dan melakukannya lebih baik dari kompetitor.
2. Gunakan tulisan dengan kata-kata yang "menjual"

Ada formula tulisan penjualan yang terbukti bisa mendorong pengunjung melalui proses penjualan dari saat mereka tiba sampai saat mereka melakukan pembelian : 
  • Membangkitkan minat dengan judul yang menarik. 
  • Jelaskan mengenai produk yang Anda tawarkan. 
  • Membangun kredibilitas Anda. 
  • Tambahkan testimonial dari orang-orang yang telah menggunakan produk Anda. 
  • Bicarakan tentang produk Andadan bagaimana manfaat bagi penggunanya. 
  • Melakukan penawaran. 
  • Membuat jaminan yang kuat. 
  • Buat urgensi, misalnya "Hari Senin Naik", atau "Discount khusus untuk pembelian hingga minggu ini". 
  • Tanyalah apakah pengunjung Anda akan membeli produk Anda. 
Sepanjang tulisan tersebut Anda, Anda perlu fokus pada bagaimana produk atau jasa Anda secara unik mampu memecahkan masalah atau membuat hidup mereka lebih baik. Berpikir seperti pelanggan dan bertanya "Apa untungnya bagi saya?"

3. Membuat dan mendesain website

Setelah Anda punya pasar Anda dan juga produk yang tepat, dan Anda telah siap untuk melakukan penjualan, maka sekarang Anda juga siap untuk mendesain web bisnis kecil Anda. Ingatlah untuk tetap menjaga kesederhanaan. Anda memiliki kurang dari lima detik untuk menarik perhatian seseorang - jika mereka pergi, kemungkinan tidak akan pernah kembali lagi. Beberapa tips penting yang perlu diingat: 
  • Pilih satu atau dua font polos pada latar belakang putih. 
  • Membuat navigasi yang jelas dan sederhana juga sama pada setiap halaman. 
  • Hanya merespon menggunakan grafis, audio atau video jika pengunjung meninggalkan pesan untuk Anda. 
  • Sertakan tawaran untuk menyertakan email pengunjung sehingga Anda dapat mengumpulkan alamat e-mail. 
  • Memudahkan untuk membeli, karena jaraknya tidak lebih dari dua klik antara pelanggan potensial dan checkout. 
  • Website Anda adalah toko online Anda, buatlah senyaman mungkin bagi pengunjung.
4. Gunakan search engine sebagai alat promosi

Tidak bisa dipungkiri bahwa search engine merupakan tulang punggung bagi semua jenis kegiatan di internet, trutama bisnis, sebab dari search engine inilah pengunjung bisa menemukan mereka. Anda harus mempelajari SEO agar bisa mengoptimalkan dan meningkatkan pencarian organik.

Untuk melakukan ini, Anda bisa cari tips-tips meningkatkan SEO di internet.

5. Bangunlah reputasi yang baik

Orang-orang menggunakan internet untuk mencari informasi. Memberikan informasi secara gratis pada website Anda akan membuat lebih banyak lalu lintas dan peringkat yang Anda dapat pada search engine. Rahasianya adalah untuk selalu menyertakan link ke situs Anda dengan setiap berita menarik informasi. 
  • Memberikan secara gratis beberapa konten pada website. Buatlah artikel, video atau konten lain yang berguna. Distribusikan konten tersebut melalui direktori artikel online atau situs media sosial. 
  • Sertakan link "share" pada konten di website Anda. 
  • Aktif dalam forum atau situs jaringan sosial di mana target pasar Anda biasanya berada. 
  • Ciptakan backlink yang cukup. Search engine cinta link dari situs yang relevan.
6. Follow up

Setiap pelanggan yang ernah bertransaksi dengan Anda kemungkinan besar akan kembali melakukan pembelian apabila Anda melakukan follow up terhadap mereka. 36% orang melakukan itu setelah pengalaman bisnis pertamanya. Jadi, jika membuat seseorang untuk membeli saja sudah cukup sulit, maka Anda harus berusaha "memelihara" pelanggan yang ada. Berikanlah after sale service yang baik.

Bisnis online sekarang ini berjalan sangat cepat, sehingga satu tahun penjualan di internet bisa menyamai penjualan di dunia nyata selama lima tahun. Namun meski begitu, prinsip kerja bisnis olnline sama sekali belum berubah. Jika Anda serius menjalankannya, maka Anda harus benar-benar menganngapnya sebagai sebuah usaha, dan bukan hanya sekedar iseng belaka. Jika Anda menemukan bahwa bisnis online Anda belum atau tidak mengalami kemajuan, maka Anda harus menanyakan keseriusan diri Anda.

Semoga bermanfaat :)

Thursday, July 24, 2014

Meja Makan? Pilih Persegi, Bundar, atau Elips?

PELAKU UKM. Furniture yang kita pasang di rumah kadang turut menciptakan mood bagi penghuni rumah. Misalnya, kita memasang kursi alas dari ranting pohon jati, suasana di ruang keluarga menjadi pas untuk beristirahat atau berkegiatan ringan. Begitu pula menempatkan furniture minimalis praktis di dapur. Ibu bisa tak measa lelah memasak beragam penganan kesukaan kearga, sebab perabotan yang praktis memudahkan kesibukan di dapur.

meja makan
Furniture juga bisa menyulap suatu ruangan tampak trendy, meski lahannya terbatas. Yang penting kita tidak salah memilih furniture dan menggunakannya sesuai kebutuhan. Bila ukuran rumah terbatas, biasanya kita mngakali kesan ruangannya dengna memilih furniture kecil dan tembus pandang. Begitu pula sebaliknya, jika tipe rumah kita luas. Padahal bentuk furniture bentuk furniture juga bisa kita pakai untuk bersiasat.

Kita Ambil contoh meja makan. Di toko mebel, banyak dijual meja makan berbentuk bujur sangkar, persegi panjang, elips, hingga bundar. Kita bisa memilih yang paling cocok untuk ruang makan kita. Meja makan bujur sangkar, sesuai bentuknya yang sederhana dan sama sisi, akan tampak menarik jika berdiam dalam ruang makan mungil. Meja makan seperti ini dapat menambah keakraban seluruh anggota keluarga saat menikmati sarapan atau makan malam. Namun jangan memilih meja ini jika ruangannya panjang, karena akan memberi kesan aneh.

Bila ruang makan kita memanjang, meja makan persegi panjang tentu menjadi pasangan yang apik. Selain berfungsi untuk penyeimbang, meja ini memiliki kapasitas kursi yang lebih banyak. Meja persegi memang paling cocok untuk semua bentuk ruang makan. Namun, jika ruang makan kita cukup luas, tak ada salahnya kita memilih meja makan berbentuk lingkaran atau elips. Meja makan bundar atau elips amat seksi jika diletakkan di ruangan yang lapang. Bentuk lingkaran dan elips menghadirkan atmosfer yang hangat karena sifatnya yang memusat. Namun, bentuk elips kesannya lebih informal.

Nah, sekarang tinggal pilih yang cocok dengan ruang makan kita :)

Wednesday, July 23, 2014

Video Usaha Tani Cabai (Cabe)

PELAKU UKM. Komoditi tani apa yang memiliki pengaruh besar terhadap masyarakat Indonesia? Ya. Salah satunya adalah cabai. Permintaan pasar akan cabai dari waktu ke waktu tidak pernah mengalami penurunan dan cendrung stabil. Adanya fluktuasi pada harga jual, itu lebih dikarenakan oleh faktor cuaca dan jumlah pasokan.

budidaya cabai/cabe

Petani cederung menanam cabai secara bersamaan, mengejar angka penjualan untuk periode tertentu saja, seperti masa lebaran misalnya. Namun jika penanaman cabai dilakukan dengan menejemen yang baik, maka cabai bisa memiliki harga jual yang relatif stabil dan istilah "harga anjlok" tidak akan ada atau minimal bisa dihindari.

Berikut ini video mengenai budidaya pertanian cabai untuk Anda


Video Usaha Ternak Bebek Hibrida

PELAKU UKM. Jika Anda perhatikan, sekarang ini semakin banyak penjual makanan, baik skala "kaki lima" maupun restoran semakin banyak yang menyajikan menu daging bebek dalam berbagai penyajian. Daging bebek memang lebih unggul jika dibandingkan dengan daging ayam, baik dari rasa, aroma, empuk, dan banyak lagi.

bebek hibrida

Namun tidak banyak yang tahu bahwa bebek yang banyak dikonsumsi sekarang ini itu merupakan bebek afkir (bebek betina lokal yang sudah tidak lagi produktif). Karena banyaknya permintaan pasar, akhirnya bebek yang masih produktif juga dijual sebagai bebek pedaging. Ini menyebabkan pasokan bebek semakin sulit, karena persediaan bibit bebek juga semakin sulit seiring terus berkurangnya bebek petelur yang tersedia.

Fakta ini yang kemudian muncul sebuah ide untuk menyilangkan bebek lokal dengan bebek peking, dan menghasilkan bebek jenis baru yang dikenal dengan bebek hibrida. Bebebk jenis ini sangat menjanjikan untuk dibudidaya, karena hanya memakan waktu 40 hari sejak menetas hingga siap panen.

Berikut ini video usaha ternak bebek hibrida yang bisa Anda simak




Video Usaha Pembuatan Onde-Onde

Mungkin tidak semua dari Anda mengenal onde-onde. Sebuah pangan tradisional yang berasal dari Mojokerto, Jawa Timur. Bentuknya bulat dengan butiran-butiran wijen dibagian luar dan berisi kacang hijau di bagian dalam.

kue onde-onde

Onde-onde yang terbuat dari tepung terigu ini juga populer hingga ke luar negeri. Onde-onde ini diolah dengan cara digoreng atau direbus. Berbagai macam variasi onde-onde dikenal. Yang paling populer adalah onde-onde yang terbuat dari tepung ketan dan di dalamnya diisi pasta kacang hijau. Variasi lain hanya dibuat dari tepung terigu dan diberi warna pada permukaannya seperti putih, merah, atau hijau yang dijenal sebagai onde-onde gandum, yang merupakan onde-onde khas dari kota Mojokerto.
Tahukah Anda, kalau onde-onde ini dibuat pada zaman dinasti Tang, dimana makanan ini menjadi kue resmi daerah Changan (sekarang Xian) yang disebut ludeui (碌堆). Makanan ini kemudian dibawa oleh pendatang sana menuju ke daerah selatan Cina, lalu berkembang luas hingga daerah-daerah Asia timur dan tenggara.
Di Cina kue onde-onde dikenal dengan sebutan matuan dan Hainan disebut jen dai. Jin deui terkadang dapat disebut sebagai zhimaqiu (芝麻球) yang diartikan sebagai bola wijen dalam bahasa Inggris. Di Hong Kong, makanan ini dapat ditemui di hampir seluruh toko kue.
Lalu di malaysia, onde-onde disebut sebagai kuih bom. Kuih bom diisi denganparutan kelapa manis atau kacang, namun ada juga yang diisi dengan pasta kacang merah. Sedangkan di Vietnam, makanan ini dikenal sebagai bánh cam di daerah Vietnam selatan dan bánh rán di daerah Vietnam utara. Bánh rán diberi pengharum bunga melati. Isinya biasanya lebih kering dari onde-onde pada umumnya berupa pasta kacang hijau manis. Selain itu, bisa juga diisi dengan daging cincang, bihun dan ubi, jamur, dan berbagai bahan makan khas Vietnam lainnya. Penganan ini biasa dihidangkan bersama sayuran dan saus celup.
Silahkan simak video berikut ini :

Sumber artikel dari www.infojajan.com

Tuesday, July 22, 2014

Mengapa Video Marketing sangat Penting Bagi Bisnis Anda

PELAKU UKM. Dengan semakin berkembangnya media internet, sebuah cara yang baru dan inovatif dalam bidang marketing dan advertising terus dituntut untuk terus berkembang. Selalu ada saja kreasi dan cara yang digunakan untuk meraih pengunjung dan pelanggan lebih luas dari sebalumnya, namun ada satu metode yang rasanya banyak dilewatkan oleh para pelaku bisnis dalam strategi mereka, yakni video marketing. Video marketing ini sangat berperan bukan hanya sebagai advertising tool, tapi juga bisa meningkatkan traffic website/blog. Inilah yang menjadi pertimbangan mengapa video marketing sangatlah penting pada sebuah bisnis, terutama bisnis berbasis internet, apapun bentuknya.

video marketing

Kita semua tahu bahwa YouTube merupakan platform video online yang paling banyak dikenal, dan Google sebagai induk dari YouTube juga adalah search engine terbesar di dunia. Tentunya Google akan lebih mengutamakan sumber yang didapat dari salah satu platform jaringan mereka jika ada seseorang yang mencari sesuatu pada search engine. Menggunakan YouTube sebagai salah satu tool dalam strategi marketing Anda tentu akan sangat mendongkrak SEO website/blog Anda.

Video marketing sekarang ini merupakan cara yang populer digunakan karena efektifitasnya sebagai salah satu media komunikasi dengan pelanggan. 70% pengguna media sosial lebih memilih video ketimbang gambar atau tulisan. Orang cenderung lebih mudah memahami dan menagkap informasi berupa video. Jika bisnis Anda berada pada bidang produksi atau layanan, video harus menjadi salah satu dari strategi marketing Anda.

Jika dikelola dengan baik, video marketing dapat menguntungkan bisnis Anda dalam banyak hal. Kualitas tentu harus diperhatikan bila Anda ingin supaya video yang Anda buat bisa menarik banyak orang, hingga mendorong mereka untuk memberikan feedback positif, bahkan mau membagikan video Anda ke komunitas mereka. Orang akan tahu, mana video yang berkualitas dan mana video yang asal-asalan. Berikan fokus yang lebih untuk hal ini, dan Anda akan menerima hasil yang setimpal.

Video marketing tidak hanya meningkatkan fluktuasi traffic dan SEO, namun juga berpengaruh pada brand awareness website/blog dan secara tidak langsung, bisnis Anda tentunya, menjadikan kehadiran Anda secara online sehingga memungkinkan menjadi top leader pada niche Anda, dan yang paling penting adalah meluaskan cakupan bisnis Anda.

Berikut ini beberapa alasan mengapa video marketing sangat penting untuk bisnis Anda, terutama pelaku bisnis UKM..

1. Meningkatnya statistik pengguna

93% dari 600 profesional pemasaran yang disurvei mengatakan mereka telah menggunakan konten video pada tahun 2013 dan 82 persen dari mereka mengatakan mereka menemukan itu efektif, menurut ReelSEO. Empat puluh satu persen orang dewasa di AS menonton video online. Coba bayangkan berapa intens penggunaan video online untuk pemasaran digital pada tahun 2014.

2. Konten lebih dalam kurang waktu

Rentang durasi perhatian dari pengguna internet berkurang setiap tahun dengan perubahan jenis konten bersama online. Video adalah jenis konten digital yang menunjukkan peningkatan dalam penggunaannya. Orang-orang menonton video di mana saja karena tidak mempunyai waktu membaca teks, terutama pada tablet atau ponsel. (Catatan:. Jika basis pelanggan Anda terletak di tempat dengan lambat konektivitas internet/wi-fi, skenario akan berbeda dan Anda harus mengoptimalkan strategi pemasaran digital yang sesuai).

3. Banyak plikasi mobile yang mendukung fitur video

Seperti yang kita tahu, sekarang ini mayoritas akses internet dilakukan untuk sosial media, karena sekarang berbagai sosial media bisa di akses menggunakan perangkat mobile. Berita baiknya adalah bahwa banyak dari aplikasi-aplikasi sosial media tersebut ssekarang ini sudah mendukung format video. Aplikasi seperti Facebook, Instagram, Pinterest, Path, dll.

4. Bercerita melalui video semakin digemari

Salah satu tren yang sedang berlangsung di internet sekarang ini adalah video yang isinya menceritakan tentang sesuatu. Sebuah kesaksian, sebuah penceritaan kisah, menerangkan produk, konsultasi, dll. Bentuknya bisa berupa manusia nyata, atau animasi. Jadi ada alur cerita yang menarik untuk disimak, tidak melulu seperti iklan yang kaku dimana seseorang bicara menjelaskan mengenai sebuah produk tertentu. Buatlah sebuah video yang memiliki alur cerita yang menarik.

Lalu video-video seperti apa yang baik untuk disematkan pada website/blog Anda? Berikut ini beberapa format pilihan video yang bisa Anda gunakan :
  • Video testimonial
  • Video demo produk
  • Video "about us"
  • Video instruksional/tutorial
  • Video interview
  • Video animasi
  • Video kreatif
  • Video dengan bintang endorsement
Bagaimana menurut Anda? Apa Anda akan mulai menggunakan video sebagai salah satu media marketing Anda?

Monday, July 21, 2014

Perlunya Konten Video pada Website atau Blog Anda

PELAKU UKM. Bagi sebagian besar orang, visualisasi dinilai lebih bisa diterima dan lebih mudah dimengerti ketimbang tulisan ataupun gambar statis. Konten visual yang menarik, unik dan berkualitas tinggi akan membangkitkan perasaan yang kuat bagi yang menontonnya. Beberapa keuntungan dari penggunaan konten video diantaranya:

video marketing
1. Kepercayaan pelanggan

Orang-orang lebih menyukai interaksi dengan sesama manusia. Ketika yang dilihatnya adalah orang-orang nyata, maka mereka akan lebih mudah mencurahkan kepercayaan mereka. Ditengah semakin ketatnya persaingan usaha sekarang ini, kepercayaan konsumen adalah sesuatu yan harus Anda miliki.

2. Rasa Penasaran

"Curiosity kills a cat". Adalah rasa penasaran yang akan mendorong orang-orang untuk terus mencari. Cobalah buat sebuah video pendek yang bisa mengundang rasa penasaran pengunjung website Anda. Ini sangat efektif dalam menjaring pengunjung untuk terus kembali lagi. Selalu akhiri video marketing Anda dengan sebuah teaser mengenai konten video lainnya, dan/juga sebuah link ke sebuah artikel atau konten lengkap dari video tersebut.

3. Keyakinan calon pelanggan dan pelanggan lama

Jika seorang calon pelanggan ingin melakukan sebuah hubungan bisnis, biasanya ia akan mencari semua informasi mengenai calon rekan bisnisnya. Jika Anda mempunyai sebuah video mengenai kesaksian dari pelanggan-pelanggan Anda, maka itu akan sangat berguna dalam meningkatkan keyakinan para calon pelanggan Anda.

4. Menggugah pelanggan baru

Banyak konten-konten yang cenderung banyak dijadikan konten yang sering populer sehingga banyak orang yang ikut serta membagi-bagikan konten tersebut adalah konten berupa video. Video memang menarik untuk dilihat dan beberapa video sangat menarik. Temukan sebuah cara yang menarik yang berhubungan dengan niche website/blog Anda, lalu hidupkan melalui sebuah video yang kreatif dan sedikit humor. Ini memang tidak mudah, karena membutuhkan sebuah konsep yang baik, namun mempertimbangkan dampak yang bisa Anda dapatkan, And harus mulai melakukan ini.

Saat ini format marketing menggunakan video masih belum begitu populer di Indonesia. Bukan berarti cara ini tidak sukses di Indonesia, namun karena belum banyak yang menyadari keuntungan yang bisa di dapat. Anda bisa jadi salah satu yang pertama tentunya. Semakin cepat Anda mampu membaca peluang, maka semakin besar Anda menjadi market leader..

Selamat mencoba...


Sunday, July 20, 2014

Video Usaha Pembuatan Keripik Pisang

PELAKU UKM. Siapa yang tidak kenal dengan makanan ringan tradisional ini? Keripik pisang ini sudah dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sebagai camilan ringan yang renyah dan enak untuk menemani saat-saat bersantai di rumah atau sebagai sajian snak jika ada tamu yang berkunjung ke rumah.

keripik pisangPisang memang salah satu kmoditi buah yang banyak dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia menjadi berbagai bahan olahan makanan. Salah satunya adalah dengan diolah menjadi keripik. Pisang yang digunakan adalah pisang yang relatif masih muda, jadi belum terlalu matang. Meskipun sederhana, namun proses produksinya memerlukan pengetahuan khusus yang biasanya diwariskan turun temurun.

Prospek usaha dari produksi kuliner tradisional ini juga terbilang cukup menjanjikan. Dengan banyaknya pasokan bahan baku pisang serta posisi keripik pisang yang memang sudah menjadi salah satu camilan favorit masyarakat menjadikan bisnis ini menarik banyak orang untuk menekuni usaha pembuatan keripik pisang.

Berikut ini video pembuatan keripik pisang yang bisa Anda ambil sebagai bahan referensi


Saturday, July 19, 2014

Bioflok, Budidaya Ikan yang Efisien

Budidaya merupakan salah satu kegiatan yang dapat dijadikan smber pendapatan tambahan bagi masyarakat perkotaan. Beberapa daerah di sekitar kota, seperti di Ciganitri, Bandung, pernah tercatat sebagai daerah perikanan yang produktif. Namun demikian, menurunnya kualitas dan kuantitas air air serta alih fungsi lahan mengakibatkan banyak usaha perikanan semakin lesu. Kegiatan perikanan air tawar di Kabupaten Bandung sekarang ini berkurang dan mengalami penurunan produksi akibat lahan yang terbatas dan sumber air yang tercemar limbah industri.

bioflok
Budidaya ikan di perktaan seharusnya menggunakan sistem budidaya yang minim penggunaan lahan dan air, misalnya dengan pemanfaatan lahan pekarangan rumah dengan wadah non-permanen (background hatchery). Penggunaan bioflok sebagai media budidaya ikan adalah teknologi yang sesuai untuk budidaya ikan di lahan sempit dan air yang terbatas.

Prinsip kerja bioflok adalah penerapan kumpulan mikroorganisme air yang mampu berperan sebagai pengganti pakan ikan/udang yang sekaligus berfungsi mempertahankan kualitas air, bahkan sebagai obat untuk serangan penyakit bakteri. Prinsip dasar pembentukan biflok adalah mengubah senyawa organik dan anorganik menjadi massa sludge berupa bioflok dengan menggunakan bakteri pembentuk flok (flocs forming bacteria) yang mensintesis biopolimer polihidroksialkanoat sebagai pengikat bioflok.

Bioflok yang terbentuk dalam badan perairan tadi dapat dimanfaatkan oleh spesies lain sebagai pakan tambahan. Selain itu juga berfungsi sebagai pemurni (purifikasi) air di kolam dengan mengoksidasi bahan organik, melangsungkan nitrifikasi, dan membatasi pertumbuhan plankton. Secara umum bahan organik dalam air dioksidasi secara aerob oleh bakteri pembentukan bioflok menjadi gas CO2 dan H2O serta residu berupa massa sludge (flok) sesuai dengan nilai konversi dari senyawa organik tersebut.

Keuntungan secara ekologis yaitu penggunaan air sebagai media pemeliharaan dapat dihemat, penggantian air cukup dilakukan dua bulan sekali. Begitu juga substrat dasar tambak yang jauh lebih "bersih" dibandingkan dengan tambak tanpa aplikasi bioflok. Keuntungan dari sisi finansial pada tambak yang mengaplikasikan bioflok adalah memungkinkan diterapkannya kepadatan tinggi diatas 500-2500 ekor/m dengan FCR sampai 0,7.

Selain itu biaya penyediaan pakan akan lebih rendah sekitar 40% karena pada sistem ini, kandungan protein yang merupakan bahan pakan termahal, bukan prioritas. Pakan untuk budidaya sistem bioflok lebih diutamakan memiliki komposisi yang lengkap dan memiliki rasio C/N (sekitar 15%). Oleh karena itu teknologi bioflok mampu memangkas biaya produksi lele hanya Rp.6.000-7.000/kg, sedangkan dengan metode konvensional menghabiskan biaya Rp.10.000/kg sehingga mampu mendongkrak keuntungan pembudidaya ikan.

Kementrian BUMN telah memberikan bantuan untuk menunjang perekonomian pesantren dan nelayan pantura pada budidaya lele sistem bioflok di 100 desa. Kegiatan ini diproyeksikan sebagai backyard saat nelayan tidak melaut. Diharapkan kegiatan tersebut selain secara ekonomis mendukung program industrialisasi perikanan, sekaligus menyediakan sumber protein hewani yang murah bagi masyarakat.

Yuli Andriani
Laboratorium Akuakultur Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
Universitas Padjadjaran.

Friday, July 18, 2014

Video Usaha Pembuatan Sale Pisang Gulung

PELAKU UKM. Sale pisang merupakan jajanan khas Jawa Barat yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Panganan rakyat yang berasal dari daerah Ciamis ini sering dijadikan oleh-oleh, camilan sehari-hari. Selain harganya yang murah, rasanya yang manis dan renyah membuat camilan tradisional ini banyak dijadikan pilihan sebagai sajian lebaran atau sajian ketika kedatangan tamu, dll.

sale pisang gulung

Pembuatan sale pisang ini ternyata cukup mudah, karena tidak memerlukan keahlian khusus. Silahkan Anda simah video berikut ini :


Thursday, July 17, 2014

Apakah Otak Anda Menghambat Kewirausahaan Anda?

PELAKU UKM. Apakah prospek kewirausahaan Anda dihambat oleh pemikiran Anda sendiri? Itu bisa saja terjadi jika Anda tidak teratur memberikan latihan otak Anda.

POLA PIKIR
Menurut penelitian ilmiah, beberapa manfaat dari permainan otak untuk mengasah kemampuan otak antara lain sebagai berikut: meningkatkan aktivitas otak, memberikan kepuasan emosional dan rasa keberhasilan, meningkatkan memori dan kecepatan pemrosesan, membantu memperlambat penurunan dan mengurangi risiko kepikunan, meningkatkan, konsentrasi dan mengurangi kebosanan.

Misalnya, apa kata pertama yang terlintas dalam pikiran ketika Anda membaca asah otak berikut  ini?

"Ibu Johnny memiliki tiga anak. Anak pertama bernama April. Anak kedua bernama Mei. Siapa nama anak ketiga?"

Kebanyakan orang langsung berpikir "Juni" karena mereka dengan cepat melihat pola umum: "April, Mei dan Juni". Tetapi jika Anda membaca ulang pertanyaan itu dan dengan hati-hati menganalisis data, jawaban "Johnny" menjadi sangat jelas. 

Berkat cara otak manusia bekerja, orang memiliki kecenderungan untuk melihat apa yang mereka ingin melihat serta apa yang mereka harapkan untuk melihat. Bayangkan bagaimana implikasi besar ini bagi kegiatan kewirausahaan.

Otak manusia kebanyakan akan mengarah pada pola yang umum (April, Mei, Juni). Itulah mengapa orang cenderung untuk mencari informasi yang mendukung apa yang telah mereka yakini benar. Tapi dalam melakukannya, mereka dapat kehilangan informasi yang menunjukkan pandangan alternatif, solusi kreatif atau ancaman kompetitif.

Sebagai contoh, seseorang memulai sebuah usaha dengan modal katakanlah 1 juta. Namun pada akhirnya ia merugi karena uang yang ia dapat kembali hanya 500 ribu. Lalu ia berpindah pada usaha yang lain, dan terus merugi. Kemudian seorang kerabat dekat memberikan nasihat bijak bahwa ia harus menggabungkan modal dengan orang yang mengerti soal bisnis yang dijalaninya. Tapi nasihat itu tidak digubris. "Tidak ada yang bisa menghentikan saya!"

Orang-orang memang cendrung berperilaku sebagaimana biasa orang lain juga begitu. Mereka cenderung hanya melihat apa yang ingin mereka lihat, tanpa mau untuk menoleh ke arah di mana orang lain melihat. Mereka terus berkutat pada pandangan pribadinya dan mengabaikan informasi lain yang bukan berasal dari dirinya. Apa Anda mengalami hal ini? Apa Anda hanya berkutat hanya pada apa yang Anda pikirkan hanya karena otak Anda menolak untuk melihat sesuatu dari sudut pandang dan pola pikir yang lain dari Anda?

"Manusia adalah makhluk yang paling cenderung ingin berubah," kata penulis Holly Green dalam bukunya Using Your Brain to Win In Today’s Hyper-Paced World. "Namun manusia jauh lebih mungkin untuk terus ingin melakukan hal yang sama berulang-ulang , bahkan ketika semua data di sekitar kita mengatakan bahwa segala sesuatu yang lain telah berubah. "

Pengusaha saat ini berada di era yang hipersensitif, dunia yang serba cepat. Apa yang semula bisa melambungkan seorang pengusaha sukses seminggu, sebulan atau bahkan setahun yang lalu tidak akan berlaku sama di masa depan. Hanya mengandalkan pada apa yang sudah Anda ketahui sebelumnya adalah seperti bekerja selama 30 tahun tetapi hanya memiliki nilai pengalaman selama satu tahun dan Anda terus mengulanginya selama 30 kali berturut-turut. apa Anda pikir itu ankan mendatangkan kesuksesan?

Gunakan otak Anda untuk memimpin diri Anda dan benar-benar menjadikan diri Anda menjadi yang terbaik yang secara aktif mencari cara baru untuk melihat hal-hal lain. Sebuah cara yang bagus untuk melakukan itu adalah dengan olahraga pikiran melalui permainan asah otak. Permainan ini bisa dengan baik mengekspos otak Anda untuk mencaricara-cara baru dan juga untuk berpikir berbeda. 

Beberapa percaya bahwa ketika seseorang benar-benar siap untuk sesuatu, karakter dan pola pikir yang mendukung semua itu akan muncul. Jika usaha kewirausahaan Anda belum terealisasi, tanyakan pada diri sendiri, Apakah saya benar-benar siap untuk semua itu? Lebih tepatnya, apakah saya punya pola pikir yang dibutuhkan oleh seorang pengusaha?

Selamat merenung ya. Semoga bermanfaat :)

Pengembangan UKM Melalui Dana Zakat

zakat
PELAKU UKM. Namanya Umar bin Abduk Aziz bin Marwan. Sejarah Islam mencatatkan namanya dengan tinta emas karena kegemilangannya memerangi keduafaan. Pada masa pemerintahannya yang hanya 2,5 tahun untuk mencapai kemakmuran rakyat dengan pesat. Saat itu, kemiskinan nyars tidak ditemui, hingga para amil zakat kesulitan mencari penerima zakat (mustahik). Negara mengalami surplus besar-besaran sehingga utang pribadi dan biaya pernikahan rakyat pun ditanggung oleh negara.

Keberhasilan Umar terletak pada kebijakannya dalam mengoptimalkan penerimaan negara. Slain upaya efisiensi anggaran di kalangan pejabat, ia juga mereformasi sistem perpajakan dengan prinsip berkeadilan. Secara umum, beliau mengatasi krisis ekonomi melalui pengelolaan anggaran yang prima. Pemasukan negara dari sektor pajak, zakat, infak, sedekah dan lainnya berlangsung sangat optimal sehingga menumpuk surplus di baitul maal.

Kejayaan sang khalifah memang sangat berbanding terbalik dengan kondisi bangsa kita. Kemiskinan sangat mudah ditemui. Untuk wilayah Jawa Barat saja, Badan Pusat Statistik mencatat pada Maret 2014, jumlah penduduk miskin di Jawa Barat mencapai 4.327.065 orang atau 9,44% dari total penduduk. Jumlah tersebut hanya berkurang 0,18% dibandingkan dengan jumlah penduduk miskin pada September 2013 yang mencapai 4.375.172 orang.

Persoalan kemiskinan memang selalu menjadi isu yang tak pernah basi untuk diatasi persoalannya. Berbagai pihak berupaya dengan beragam cara untuk mengurai benang kusut persoalan kemiskinan secara gamblang. Salah satu pihak yang ikut berikhtiar mengurangi angka kemiskinan tersebut adalah lembaga amil zakat. Apalagi, pada 2012 berdasarkan hasil riset Baznas, diketahui bahwa potensi zakat di Indonesia mencapai Rp.217 triliun pertahun. Jadi memaksimalkan zakat ala sang khalifah sebagai pengentasan kemiskinan bukanlah utopia semata.

Pengamat ekonomi syariah Irfan Syauqi Beik yang melakukan riset tersebut mengemukakan bahwa pehitungan dari potensi zakat mall yang terdiri atas zakat penghasilan Rp.82 triliun, zakat perusahaan Rp.114 triliun, dan zakat tabungan Rp.17 triliun.

Direktur Sinergi Foundation Dompet Dhuafa, Hendi Suhendi mengatakan, dimulai sejak 2002 yang kemudian secara intensif dilakukan pada 2005, pihaknya telah serius menggarap program pembangunan ekonomi untuk meningkatkan kesejahtaraan masyarakat, dengan mendorong masyarakat berusaha. Program tersebut disinergikan pula dengan bidang kesehatan dan pendidikan yang ternyata pada praktiknya juga memilikikorelasi yang kuat terhadap aspek pereknomian masyarakat.

Hendi menuturkan pada tahun 2013 total dana yang berhasil dihimpun lembaganya yang terdiri dari zakat, infak dan sedekah mencapai Rp.11 miliar. Dari dana tersebut, sekitar 40% di antaranya digulirkan untuk bantuan ekonomi.

Menurut dia, sejak 2009 lembaga tersebut telah menyalurkan bantuan ekonomi, di antaranya kepada 1.541 bantuan individu yang mayoritas didominasi oleh usaha perdagangan, kemudian kerajinan, pelatihan menjahit, dan bantuan peternakan kepada 441 kelompok usaha. Nilai bantuan yang diberikan berkisar diangka Rp.1 juta bagi bantuan individu dan Rp.5 juta/orang untuk bantuan kelompok.

Dipaparkan bahwa lembaganya setiap hari menerima 20-30 pengajuan bantuan ekonomi. Jumlah pengajuan itu akan berlipat ganda hingga mencapai 70 pengajuan usaha/hari saat Ramadhan. Jumlah tersebut setiap tahun terus meningkat.

Dari total bantuan yang telah disalurkan, Hendi mengakui, hingga saat ini capaian harapan dengan digulirkannya bantuan tersebut untuk mengingkatkan kesejahteraan masyarakat masih jauh. Secara persentase, tak lebih dari 15% mustahiq yang berhasil meningkatkan taraf hidupnya setelah menerima bantuan tersebut. Indikatornya adalah pendapatan yang diterima meningkat 30% dari sebelumnya. Artinya, sisanya masih belum dapat beranjak dari kondisi kehidupannya.

Masih minimnya angka keberhasilan itu dipengaruhi oleh beberapa faktor. Utamanya persoalan mental dan pola pikir masyarakat. Sementara itu hambatan modal dan pemasaran bukanlah hal yang utama.

Dicontohkan juga pada satu waktu lembaganya menyetujui pengajuan bantuan modal seorang pengemis yang ingin berwirausaha berjualan mie ayam. Tak hanya modal uang, pengemis itu juga menerima modal kerja berupa gerobak dan perlengkapan lainnya. Namun ternyata usaha tersebut hanya bertahan selama dua bulan saja. Alasannya, pendapatan yang diperoleh dengan berjualan ternyata lebih sedikit dibandingkan dengan menjadi pengemis.

Memang masyarakat saat ini cenderung konsumtif. Kerapkali mereka tidak mampu menahan dorongan untuk menikmati hasil secara cepat, dibandingkan dengan menyisihkannya untuk mengembangkan usaha dan menabung. Hal itu diperoleh setelah petugas Dompet Dhuafa terlibat intensif dengan tinggal bersama salah satu kelompok masyarakat yang hingga kini saat ini belum juga beranjak dari garis kemiskinan selama dua tahun.

Hendi mengakui, pihaknya selalu berupaya secara maksimal memberdayakan kaum dhuafa melalui peningkatan taraf kesejahteraan. Namun upayanya tersebut akan selalu menemui kendala besar seperti perilaku, pola pikir, dan mentalitas. Untuk mengubah kebiasaan tersebut baginya tidaklah mudah karena telah berlangsung sejak lama akibat kesalahan kebijakan yang struktural. Maka, dibutuhkan kebijakan pula untuk menangkalnya dan tidak bisa diatasi sendiri-sendiri.


Semoga bisa mengispirasi.. :)

Sunday, July 13, 2014

Memilih Investasi yang Tepat bagi Pemula

memilih investasiPELAKU UKM. Investasi sudah menjadi kebutuhan masyarakat untuk merencanakan keuntungan di masa depan. Sayangnya pengetahuan masyarakat akan investasi dan resiko di balik investasi itu terbilang sangat minim. Kondisi inilah yang sering dimanfaatkan orang yang tidak bertanggung jawab dengan melakukan penipuan berkedok investasi.

Jika Anda terjerat masuk menjadi nasabah mereka, tentu bukan keuntungan besar yang akan diperoleh, melainkan kehilangan semua dana yang ditanamkan. Padahal, ketertarikan masyarakat untuk menanamkan sahamnya dalam produk investasi mereka adalah iming-iming imbal hasil tinggi melampaui bunga deposito.

Bagi orang yang awam tentu tidak mudah untuk memilih dan memutuskan investasi yang akan dilakukan. Lantas sebenarnya investasi apa yang tepat bagi orang awam agar imbal hasil yang diperoleh wajar dan terkontrol atau tidak terlalu besar? Ada yang berpendapat bahwa deposito adalah investasi yang paling aman. Tetapi dengan suku bunga yang sudah lebih rendah dibandingkan dengan laju inflasi, produk investasi yang satu ini sudah kehilangan daya tariknya.

Konsep investasi adalah imbal balik tinggi dengan resiko tinggi pula. Kunci aman berinvestasi adalah dengan mengenali investasi yang akan diterjuni dan pelajari perusahaan investasi yang akan dipilih dengan baik. Investasi terletak pada nilai dana yang dimiliki. Jika dananya mencukupi, masyarakat bisa memilih reksa dana dari perusahaan sekuritas terpercaya dengan rekam jejak yang baik. Bisa juga memilih obligasi atau saham yang memiliki tingkat mobilitas tinggi, namun resikonya memang lebih besar.

Jika dana yang dimiliki cukup besar, lebih baik menanamkan investasi pada aset tetap. Untuk mengelola resiko, investasi bisa dilakukan dengan 2 opsi. Pertama menampatkan sebagian dana pada sektor keuangan, sisanya pada aset tetap.

Pilihan lainnya adalah emas. Tren harga emas terus naik dalam jangka panjang dan pasti di atas suku bunga deposito. Namun untuk investasi jangka pendek emas dinilai tidak cocok menjadi pilihan investasi karena nilainya yang sangat fluktuatif. Ada pendapat yang mengatakan bahwa daripada menanamkan modal pada perusahaan investasi yang belum jelas, leih baik berinvestasi di saham dan aset tetap. Kedua jenis investasi tersebut akan lebih aman dari resiko dilarikan oleh pengelola.

Apapun investasi yang anda pilih, pastikan terlebih dahulu resiko dan perusahaan yang akan Anda pilih. Jangan sampai terjadi seperti peribahasa "beli kucing dalam karung" atau resiko uang yang Anda tanamkan hilang terbuka lebar..

Kuntungan Investasi Emas? Ini Infonya..

investasi emas
PELAKU UKM. Menyisikan sebagian penghasilan untuk ditabung sangat penting dilakukan. Tidak hanya berguna untuk hari tua, tabungan juga sangat penting disisihkan untuk saat-saat darurat. Cara paling lazim digunakan ialah dengan menabung di bank. Tapi ragam pilihan investasi lain seperti asuransi, properti, reksa dana, saham atau investasi emas juga kerap dipilih oleh sebagian masyarakat.

Semua jenis investasi diatas memiliki keuntungan dan kekurangannya sendiri. Misalnya ketika memutuskan untuk berinvestasi pada reksa dana atau saham, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda dalam waktu singkat, namun juga memiliki resiko kerugian yang tinggi pula. Sementara jika berinvestasi pada properti membutuhkan modal yang besar. Bagi Anda yang tidak memiliki modal yang besar namun tetap ingin berinvestasi dapat memilih investasi emas.

Emas banyak dipilih sebagai salah satu bentuk investasi karena nilainya yang cenderung stabil dan nail. Emas tersedia dalam berbagai bentuk, mulai dari batangan, koin, dan perhiasan. Emas dengan jenis batangan merupakan yang terbaik untuk investasi karena harganya akan tetap sama dimanapun di dunia. Menempati urutan kedua ialah emas koin. Emas ini merupakan salah satu bentuk lain dari emas batangan yang sudah dibentuk menjadi koin emas murni. Nilai dan kadarnya juga sama dengan emas batangan, tapi beratnya yang lebih ringan membuat nilainya menjadi lebih terjangkau bagi masyarakat. Sementara nilai investasi emas perhiasan tidak sebagus emas batangan dan koin karena emas perhiasan pembeli dikenakan ongkos pembuatan, dan harga jual kembalinya pun tidak sebagus emas batangan dan koin.

Bagi anda yang tertarik untuk berinvestasi emas, berikut ini beberapa keuntungan yang layak Anda pertimbangkan:
  • Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk memulai investasi. Baik 5 gram atau 100 gram, semua tergantung kemauan dan kemampuan Anda.
  • Emas tidak terpengaruh inflasi, sehingga kekayaan Anda terlindungi. Kenaikan nilai emas selalu lebih tinggi dibandingkan dengan tingkat inflasi.
  • Emas adalah investasi dengan resiko menengah cenderung rendah dengan imbang hasil kenaikan nilai yang cukup tinggi dalam waktu tertentu.
  • Emas batangan atau koin adalah investasi aset nyata. Emas memiliki nilai, bukan selembar kertas yang dideklarasikan mempunyai nilai dengan jaminan akan harapan.
  • Emas yang Anda miliki adalah hak milik pribadi seutuhnya. Karakter emas batangan atau koin yang nyata membuatnya independen, tidak bergantung pada institusi tertentu. Anda bisa melakukan hal apapun terhadap emas yang Anda miliki.
  • Emas merupakan liquid asset sehingga mudah diperjualbelikan dimanapun dan kapanpun.
  • Emas bisa dijadikan jaminan hutang (gadai) sementara investasi lain tidak bisa.
  • Emas batangan dimasukkan sebagai komoditi produksiyang tidak dikenakan pajak. Sehingga jika Anda berinvestasi pad emas batangan, maka Anda telah berinvestasi pada aset yang bebas pajak.
  • Harga emas cenderung selalu naik. Emas tidak terpengaruh USD, tap lebih dipengaruhi oleh permintaan pasar akan minyak dan barang tambang.

Beragam keuntungan investasi emas membuat produk ini cukup banyak penggemar dari berbagai kalangan. Semoga ini bermanfaat bagi Anda yang berminat ingin berinvestasi dalam bentuk emas.

Friday, July 11, 2014

60% Traffic Online Sekarang Ini Berasal dari Akses Mobile

mobile apps
PELAKU UKM. Jika bisnis Anda bergantung pada traffic online, maka Anda harus menyimak ini. Sebuah survey menunjukkan bahwa lebih dari setengah dari keseluruhan traffic online berasal dari perangkat mobile serta aplikasi mobile.

Survey itu mengatakan bahwa gabungan dari pengguna smartphone dan tablet sekarang ini mencapai 60% dari seluruh traffic online, meningkat 50% dari total traffic dari mobile online tahun sebelumnya. Dan dari 60% tersebut, 51% berasal dari aplikasi mobile (Streaming radio, televisi, aplikasi messenger, serta media sosial). Secara signifikan, ini berbeda dengan traffic yang berasal dari fixed source seperti dari PC misalnya, karena pada PC berarti pengguna sedang berada pada suatu tempat dan tidak sedang bergerak/mobile.

Ini mengindikasikan bahwa sekitar 23% kunjungan organik ke sebuah website berasal dari perangkat Android atau iPhone, sementara 12% lainnya diakses melalui tablet. Angka ini berasal dari asumsi penggunaan search engine menggunakan perangkat mobile, atau dengan kata lain, seseorang mencari sesuatu di internet menggunakan Google, Bing, atau search engine lainnya menggunakan smartphone atau tablet.

Penelitian ini juga mengamati semakin besarnya traffic saling silang yang terjadi pada traffic online yang bukan berasal dari search engine. Hal ini bisa dengan mudah diamati dari pengunjung situs yang berasal dari aplikasi mobile seperti Facebook misalnya. Kesimpulannya adalah, bahwa beberapa kategori media online seperti radio digital serta situs-situs foto seperti Instagram dan Flickr itu bisa meningkatkan aktifitas pada sebuah situs, dan bagi pelaku bisnis media sosial sangatlah penting.

Laporan lain menunjukkan:
  • Aktifitas pada media sosial melalui perangkat mobile meningkat 55% dari tahun lalu.
  • Ada peningkatan jumlah pengguna internet mencapai 31% pada periode yang sama.
  • Facebook menyumbang 24% angka pengguna media sosial secara mobile dibanding media sosial lainnya dan 18% dari semua aplikasi mobile media sosial yang digunakan.
Ini menunjukkan betapa pentingnya penggunaan media sosial bagi Anda pelaku bisnis, apapun bentuk dan skala bisnis Anda. Dan juga menjukkan betapa pentingnya untuk sebuah website untuk mempunyai aplikasi mobile agar lebih mudah untuk diakses oleh para pengguna perangkat mobile..

Nangka Bisa Jadi Pengganti Beras

Buah nangka
PELAKU UKM. Para peneliti di India mengatakan, nangka bisa menjadi pengganti gandum, beras, jagung dan berbagai bahan makanan lain yang terancam akibat perubahan iklim. “Ini sebuah mukjizat, nangka bisa memberikan banyak kalori dan nutrisi,” kata Shyamala Reddy, peneliti bioteknologi di Universitas Ilmu Pertanian di Banglore, India, seperti yang dilansir The Guardian. “Jika Anda memakan 10 -12 daging nangka, Anda tidak perlu makan lagi selama setengah hari.

Dia menambahkan, nangka yang diketahui banyak mengandung potasium, kalsium dan zat besi, belum banyak dibudidayakan untuk menjadi bahan makanan pokok. Hasil penelitian Reddy itu diamini oleh Danielle Nierenberg, Presiden Food Tank, sebuah lembaga di Amerika Serikat yang bergerak di bidang pertanian.

“Nangka bisa tumbuh dengan mudah. Tumbuhan itu tahan terhadap penyakit, hama, dan suhu tinggi. Nangka bisa menjadi jawaban bagi para petani soal produksi panganketika banyak tantangan akibat peruahan iklim,” kata Neirenberg. Hanya di Sri Lanka dan Vetnam yang sudah menjadikan nagka sebagai komoditas industi. Di kedua negara tersebut nagka dimodifikasi menjadi tepung, mie, papad, dan es krim. Nangka itu juga dijadikan makanan kaleng dan diekspor.

Sebuah peluang bagi Anda tentunya...

Tuesday, July 8, 2014

Cara Mengikuti Program Mudik Bareng Honda 2014

Sambut Idul Fitri 1435 H, PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar kegiatan Layanan Satu Hati Ramadhan.  Program tersebut akan diakhiri dengan Mudik Bareng Honda (MBBH).
Memasuki pelaksanaan yang ke-9, AHM rencananya akan memberangkatkan sekitar 1.100 sepeda motor dan 2.200 pemudik dengan kota tujuan Semarang dan Yogyakarta.
Sedangkan untuk arus balik, AHM akan memberangkatkan 100 sepeda motor dan 200 pemudik dari Yogyakarta ke Jakarta.
Upaya ini diklaim mengikuti anjuran pemerintah yakni mengurangi penggunaan sepeda motor untuk mudik jarak jauh.
Sebagai pelaksanaannya, motor akan diangkut dengan truk ekspedisi pada tanggal 20 Juli dan pemudik akan berangkat dengan bus eksekutif pada 23 Juli.
“Sebagai bentuk tanggung jawab sosial, kami memberikan fasilitas mudik yang nyaman sekaligus aman bagi pemudik,” kata Margono Tanuwijaya, Direktur Pemasaran AHM di sela-sela buka bersama awak media di RM Harum Manis, Jakarta (30/06).
Nah, bagi Anda pengguna motor Honda yang ingin mengikuti program ini caranya cukup mudah, yakni sepeda motor wajib dalam keadaan standar, membawa helm SNI, sehat jasmani dan rohani, barang bawaan maksimal 5kg.
Anda cukup membayar Rp 100.000 untuk mengikuti program yang dijamin dengan asuransi ini. Anda juga berkesempatan mendapatkan dorprize menarik yang telah disediakan dalam program ini.
Selain itu, AHM juga menyiapkan layanan bagi pemudik yang tak mengikuti program MBBH dengan mengadakan program Bale Santai Honda. Program yang akan berlangsung mulai 24-31 Juli 2014 ini berlokasi di 25 titik mulai dari Lampung hingga Bali.
Dari jumlah tersebut 17 di antaranya – Natar Lampung, Serang, Balaraja, Pamanukan, Cirebon, Tegal, Ungaran, Caruban, Mojokerto, Mendoya, Tasikmalaya, Cianjur, Nagrek, Banyumas, Kemranjen, Malang, dan Pasuruan – akan beroperasi selama 24 jam.
Dari marketing.co.id

Sunday, July 6, 2014

Mengenal Monetisasi Banner Ads Ala CPC dan CPM

iklan internet
PELAKU UKM. Anda seorang blogger? Anda berharap untuk mendapatkan uang/komisi dari kegiatan blogging yang Anda lakukan? Blog sekarang ini memang semakin banyak dikenal dan pertumbuhannya di Indonesia juga terus meningkat dalam kurun waktu beberapa tahun belakangan ini seiring dengan semakin maraknya penggunaan smartphone serta tingkat kejenuhan masyarakat dengan aktifitas di dunia maya yang selama ini hanya cenderung dengan aktifitas di media sosial saja.

Blog sekarang menjadi tren kembali setelah sempat terlupakan karena gempuran tren media sosial. Ada beberapa hal yang menyebabkan blog kembali menjadi perhatian. Selain karena media sosial memang sudah mencapai titik jenuhnya, sekarang ini blog mempunyai daya tarik lain dari sisi ekonomi, karena semakin banyak cerita sukses para blogger yang memperoleh komisi dari aktifitas blogging mereka. Caranya?

Istilah monetisasi website atau blog mungkin pernah Anda dengar. Sebuah cara dalam membuat website atau blog agar dapat memberi nilai ekonomi. Monetisasi ini biasanya ditempuh dengan cara menempatkan link iklan di halaman website atau blog. Ada beberapa bentuk iklan yang bisa digunakan, diantaranya bisa dengan program afiliasi, sponsorship, dan banner add atau iklan banner.

Yang paling banyak digunakan sekarang ini adalah iklan banner, karena dinilai lebih mudah dan praktis untuk dipraktekkan oleh siapa saja. Iklan banner ini bisa berupa iklan baris atau iklan bergambar yang bisa dilihat pada halaman website/blog. Pembayaran komisi pada iklan banner ini ada yang menggunakan sistem CPC, juga CPM. Meski sama-sama bisa menghasilkan pendapatan bagi publisher, tapi tidak semua orang paham mengenai CPC ataupun CPM ini, karenanya banyak sekali forum diskusi yang membahas mengenai 2 istilah ini.

Apa itu CPC

CPC/Cost Per Click adalah besaran komisi yang didapat oleh publisher (pemilik website/blog) setiap ada iklan yang di-klik oleh pengunjung website/blog. Besaran komisi tentunya tergantung dari penyedia layanan iklan CPC bersangkutan. Iklan banner dengan sistem komisi CPC ini memiliki kelebihan pada komisinya yang instan, karena beitu terjadi klik, maka akumulasi earning yang didapat langsung bertambah, sehingga bisa langsung dilihat progressnya oleh publisher bersangkutan.

Penyedia banner ads dengan CPC yang paling banyak dikenal adalah Adsense. Sebuah penyedia layanan banner ads milik perusahaan raksasa Google. Sekarang ini hampir bisa dipastikan bahwa setiap publisher di seluruh dunia ini menggunakan tau setidaknya pernah menggunakan Adsense untuk memonetisasi website/blog mereka.

Apa itu CPM

CPM/Cost Per Mille adalah sistem pemberian komisi pada banner ads dimana komisi ini dibayarkan untuk setiap 1000 kali penayangan. Seperti pada CPC, besaran komisi yang didapat tergantung dari penyedia layanan iklan.

Kebanyakan CPM ini dipilih oleh website/blog yang sudah memiliki traffic cukup tinggi, dan biasanya juga pihak penyedia layanan mempunyai standar tertentu menyangkut jumlah traffic suatu website/blog yang mengajukan sebagai publisher. Ini cukup wajar, karena jika suatu website/blog belum memiliki traffic yang cukup akan cukup lama untuk memperoleh earning komisi. Dan lagi, jika rata-rata publisher yang dimiliki oleh suatu penyedia layanan ini memiliki traffic yang tinggi, hal ini juga otomatis akan menaikkan prestise penyedia layanan bersangkutan di mata para advertisernya.

Keuntungan lain bagi publisher yang memilih sistem komisi ini adalah adanya komisi ganda yang bisa diperoleh. Kenapa? Karena selain memperoleh komisi dari setiap 1000 kali penayangan, publisher juga akan memperoleh komisi tambahan jika terjadi klik terhadap iklan yang ditayangkan.

Penyedia Lokal dan Asing

Anda yang memilih banner ads sebagai cara untuk memonetisasi website/blog Anda bisa memilih penyedia layanan lokal maupun asing. Yang jelas keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Yang perlu Anda perhatikan adalah niche konten website/blog Anda, juga bahasa yang Anda gunakan. Pilihan bahasa ini menjadi perhatian khusus, terutama dari penyedia layanan asing. Umumnya website/blog yang menggunakan bahasa Inggris lebih berpeluang memperoleh earning yang lebih tinggi daripada bahasa Indonesia. Ini dikarenakan bahasa Inggris merupakan bahasa internasional, sehingga pengunjung website/blog memiliki cakupan lebih luas ketimbang bahasa lokal.

Kabar baiknya, sekarang ini banyak penyedia layanan iklan banner asing ini sudah banyak yang menerima website/blog dengan bahasa Indonesia. Sebagai publisher mereka.dengan cakupan serta kredibelitas yang sudah diakui secara internasional tentunya mereka ini lebih banyak dipilih oleh publisher. Tapi meskipun begitu, tidak sedikit pula penyedia layanan iklan banner lokal yang juga tidak kalah bersaing dengan penyedia layanan asing.

Pada kenyataannya,penyedia layanan lokal ini memang masih kalah dalam segi iklan yang ditampilkan, karena memang masih didominasi oleh iklan bertemakan iklan-iklan dewasa. Ini merupakan kelemahan yang ada pada penyedia lokal

Pada akhirnya, Anda sebagai publisher yang harus menentukan akan memilih sistem komisi yang mana yang cocok dengan niche website/blog Anda. Apapun jenis iklan yang Anda gunakan untuk monetisasi website/blog Anda, jumlah pengunjung adalah yang paling utama. Satu-satunya cara Anda bisa mendapatkan kunjungan yang banyak tentu saja dengan berkonsetrasi pada penyajian konten yang bermanfaat secara rutin.

Video Budidaya Ikan Lele

ternak ikan lele
PELAKU UKM. Lele merupakan jenis ikan konsumsi yang cukup banyak disukai masyarakat Indonesia. Mulai dari kelas restoran hingga kaki lima, ikan lele merupakan menu kuliner yang bisa ditemukan dimanapun di kota-kota di Indonesia. Mulai menu pecel lele, pepes lele, dan menu lainnya.

Karena banyaknya permintaan akan daging ikan lele ini otomatis menyebabkan para peternak ikan lele selalu mendapatkan permintaan kiriman. Baik pembibitan maupun pembesaran, peternak ikan lele bisa dibilang tidak pernak kehabisan permintaan.

Berikut ini beberapa video mengenai budidaya ikna lele mulai dari pembibitan hingga pembesaran yang kami kumpulkan. Semoga bermanfaat.

=====
VIDEO BUDIDAYA PEMBESARAN IKAN LELE SANGKURIANG



====================================
VIDEO BUDIDAYA PEMBENIHAN IKAN LELE



====================================
VIDEO BUDIDAYA PEMBENIHAN IKAN LELE DUMBO


Friday, July 4, 2014

BBM Mobil Murah Hanya Gunakan Pertamax

mobil murah
"Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan lubang pengisian BBM mobil murah (low cost green car/LCGC), kemungkinan akan diubah menjadisegitiga untuk mencegah meningkatnya konsumsi bensin bersubsidi. Ini sebagai cara agar berbagai mobil LCGC hanya dapat menggunakan bahan bakar pertamax. Menurut Hidayat, imbauan perubahan lubang pengisian BBMpada mobil murah telah disampaikan kepada PT Astra Internasional Tbk selaku produsen besar mobil di Indonesia, serta Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

"Nanti Gaikindo akan mencoba melakukan sosialisai usulan ini kepada produsen mobil," katanya.
Dalam waktu dekat Menperin juga akan berbicara dengan Pertamina untuk turut melakukan perubahan nozzle (pipa pengisian) BBM non-subsidi sekelas pertamax, menyesuaikan perubahan lubang pengisian BBM mobil murah. "Jadi Kemenperin kewenangannya pada perubahan lubang pengisian kendaraan LCGC, sedangkan untuk perubahan nozzle itu kewenangan Pertamina. Dalam waktu dekat saya akan berbicara dengan Pertamina," katanya.
Menperin menekankan bahwa rencana perubahan lubang pengisian BBM dan nozzle itu harus disusul payung hukum yang jelas. Menperin mengusulkan agar aturan itu bisa saja hanya mengkhususkan BBM bersubsidi untuk kendaraan bermotr dan kendaraan plat kuning (angkutan umum) saja. "Kalau atas nama pribadi, sebenarnya saya usul kalau emerintah berani di akhir pemerintahan ini subsidi (premium) ditiadakan saja. Tapi itu butuh konsekuensi politis juga," tegasnya."
 Mengutip dari berita yang di muat dalam harian Pikiran Rakyat edisi April 2014

Wednesday, July 2, 2014

Usaha Cuci Kendaran (Motor / Mobil)

usaha cuci motor
PELAKU UKM. Apa Anda pernah memperhatikan atau mengetahui berapa banyak motor dan mobil yang berseliweran di jalan setiap hari? Data yang kami peroleh menunjukkan bahwa sepanjang bulan Januari hingga April 2014 ini saja telah terjual 2,7 juta unit motor dan 430 ribu unit mobil. Itu adalah kendaraan yang terjual selama 4 bulan pertama di tahun 2014 ini saja. Bisa diestimasikan bahwa ada penambahan setidaknya 8 juta unit motor dan 1,2 juta unit mobil baru yang turun ke jalan dalam kurun waktu 1 tahun.

Pertambahan jumlah kendaraan baru yang tersebut selain menimbulkan masalah juga ternyata memberikan suatu peluang usaha baru, seperti contohnya usaha cuci mobil/motor. Sebuah celah bisnis yang awalnya sama sekali tidak dilirik. Peluangnya ini muncul karena beberapa faktor, diantaranya :
  • Pertambahan jumlah kendaraan juga berarti menunjukkan adanya peningkatan kebutuhan perawatan kendaraan, termasuk kebutuhan yang ringan, diantaranya jasa pencucian kendaraan.
  • Tidak semua orang mempunyai waktu untuk mencuci kendaraannya.
  • Modal yang dikeluarkan tidak besar.
  • Mudah dilakukan, karena tidak memerlukan keterampilan khusus.
Persiapan

1. Tempat

Persiapan tempat dalam bisnis ini tergantung dari segmen mana yang Anda targetkan. Jika Anda membuka usaha pencucian mobil, maka Anda membutuhkan tempat yang lebih luas, sekitar 15 meter x 15 meter. Namun jika Anda hanya membuka usaha pencucian motor, maka Anda bisa memanfaatkan garasi atau halaman rumah Anda.

Nilai plus jika Anda membuka usaha pencucian mobil adalah Anda juga bisa sekaligus membuka pencucian motor, karena cuci motor tidak membutuhkan ruang yang luas, dan itu bisa memanfaatkan ruang yang kosong.

2. Instalasi air

Pencucian tentunya membutuhkan air. Untuk itu Anda harus menyiapkan instalasi saluran air yang memadai dan sumber air yang cukup.

3. Alat pencuci
  • Kompresor
  • Sabun cuci
  • Kanebo
  • Sikat
4. Alat pendukung
  • Pengilap motor
  • Semir ban
Jika Anda sudah siap dengan semua hal yang dibutuhkan, maka Anda sudah siap untuk memulai bisnis Anda.

Faktor pendukung lainnya

Segala persiapan yang dilakukan memang sebuah modal utama yang perlu dipenuhi untuk bisa memulai usaha di bidang ini. Namun untuk bisa sukses Anda juga perlu memperhatikan beberapa hal penting yang juga berpengaruh dalam menentukan suksesnya usaha pencucian kendaraan ini.

Pertama adalah lokasi. Penentuan lokasi usaha tidak bisa tidak adalah sebuah faktor penting dalam sebuah usaha. Pilih lokasi yang banyak dilalui oleh kendaraan. Area-area padat lalu-lintas adalah lokasi yang pas untuk bisnis ini. Kedua adalah harga. Masalah harga biasanya memang bagi sebagian besar konsumen merupakan bahan pertimbangan utama. Berikan harga yang kompeten dan sebanding dengan layanan yang Anda berikan. Untuk mengetahui harga yang pas Anda bisa melakukan survey di tempat lainn yang sekiranya memiliki jenis layanan yang sama atau mendekati dengan layanan yang Anda berikan di tempat Anda.

Jangan lupa untuk memberikan nilai lebih pada pelayanan Anda. Hal sepele seperti ramah tamah, kenyamanan ruang tunggu, juga pemberian informasi-informasi mengenai beberapa hal yang menarik seperti misalnya Anda menyimpan beberapa tips merawat kendaraan di dinding, dsb.

Jika Anda harus mempekerjakan karyawan, pilihlah orang yang ulet, rajin dan ramah serta jujur. Pastikan mereka bisa mengikuti pola standar pelayanan yang ingin Anda berikan pada konsumen Anda.

Selamat berusaha ya :)